Thursday, May 19, 2016

KTM Luncurkan Motor Enduro Mini Kapasitas 50 cc

KTM-50-EXC-mini-enduro
GRC - Mas bro… Brand motor asal Austria, KTM, rupanya sedang mempersiapkan motor enduro mungil dengan kapasitas mesin 50 cc 2-stroke yang diperuntukkan bagi kalangan anak-anak. Yups… Di segmen motor garuk tanah, motor mini bagi kalangan anak-anak memang bukan hal yang baru. Motor itu biasanya digunakan untuk belajar maupun untuk lomba balap motocross… Namun, yang dilakukan oleh KTM kali ini cukup unik karena tipe motor mini yang bakal diluncurkan bukanlah motocross, melainkan tipe enduro…
Motor baru tersebut rencananya akan diberi nama KTM 50 EXC Mini Enduro. Tentu saja tenaga motor ini sudah lebih dari cukup bagi anak-anak karena mengaplikasikan mesin 50 cc 2-stroke yang biasanya punya tenaga besar. Soal desain, kayaknya nggak perlu dipertanyakan lagi deh… Ganteng dan memiliki garis desain yang mirip dengan motor-motor enduro KTM bagi rider dewasa. KTM sepertinya cukup serius menggarap motor mungil ini. Dari foto yang diunggah oleh enduro21 terlihat kalau KTM 50 EXC terlihat garang dengan suspensi upside down di bagian depan dan mono shock bagian belakang. Remnya pun menggunakan tipe cakram semuanya, baik di depan maupun belakang.
Beberapa bagian yang mengindikasikan kalau KTM 50 EXC merupakan motor enduro, bukan motocross, adalah disertakannya lampu depan (headlamp) dan lampu belakang (tail light). Tidak lupa KTM menyertakan hand guard pada bagian stang. Dengan motor ini anak-anak bisa ikutan off road adventure bersama orang tuanya mas bro… Mungkin yang agak menjadi penghambat KTM 50 EXC sebagai motor enduro adalah ground clearance yang rendah… Maklum sih ini motor buat anak-anak… Jadi ya jangan mengajak anak-anak melewati jalur off road yang cukup ekstrem, misalnya melibas batang pohon yang melintang, menerabas bebatuan besar, atau menghajar lubang dalam… Nyangkut kang! Kita tunggu saja deh kehadiran KTM 50 EXC tahun depan… Menarik banget ini buat anak-anak!!

No comments:

Post a Comment