Friday, August 12, 2016

Husqvarna Ungkap Perbedaan Motor Enduronya dengan KTM

Husqvarna-FE-250-Model-Year-2017-002
GRC - Seperti mas bro ketahui, Husqvarna merupakan brand motor asal Swedia yang kini menjadi anak perusahaan KTM. Maka tidak mengherankan kalau produk-produk yang digelontorkan oleh Husqvarna memiliki kesamaan engine dan frame dengan produk KTM, termasuk untuk lineup motor enduro. Belum lama ini Husqvarna dan KTM meluncurkan lineup motor enduro model year 2017. Rupanya motor enduro Husqvarna dan KTM memiliki banyak persamaan. Tapi di sisi lain ternyata juga memiliki banyak perbedaan. Memang apa saja sih perbedaan antara motor enduro Husqvarna dan KTM?
Head of Product Marketing Husqvarna Motorcycles Justin Maxwell mengatakan kepada Enduro Illustrated bahwa Husqvarna diposisikan sebagai brand motor yang lebih premium dibandingkan dengan KTM. Nggak mengherankan kalau motor enduro Husqvarna menggunakan part dan fitur yang lebih mentereng!“Ketika kami mengembangkan model baru, engineer KTM dan Husqvarna bekerja bersama sebagai sebuah grup. Kami memulai dengan platform frame dan engine yang sama, tapi kemudian masing-masing membuat perbedaan,” ungkapnya.
Sebagai brand yang lebih premium, motor enduro Husqvarna TE dan FE series hanya bisa disejajarkan dengan lineup KTM EXC Six Days alias model special edition pada motor enduro KTM EXC series. “Husqvarna diposisikan sebagai brand premium, sehingga kamu bisa menemukan mesin TE dan FE kami setara dengan lineup KTM Six Days. Antara lain, motor enduro kami dilengkapi dengan triple clamps yang dibuat menggunakan mesin CNC, serta engine protector dan map switch sebagai standar (bawaan pabrik). Suspensi belakang dan swing arm juga memiliki perbedaan, dan seluruh perubahan ini membuat frame menjadi lebih fleksibel. Kemudian sub-frame kami dari bahan komposit memberikan perubahan pada rigiditas dan feel berkendara,” kata Maxwell.
Husqvarna-Enduro-4T-Frame-Model-Year-2017-001
Kalau dirangkum, perbedaan antara motor enduro Husqvarna dan KTM yang menggunakan frame dan engine sama kurang lebih seperti daftar di bawah ini mas bro:
  • Produk Husqvarna lebih premium dibandingkan dengan KTM, sehingga secara fitur, spesifikasi, dan part motor enduro Husqvarna TE dan FE series hanya bisa disejajarkan dengan lineup motor enduro KTM EXC Six Days series (special edition).
  • Motor enduro Husqvarna menggunakan triple clamps CNC, engine protector, dan map switch sebagai standar bawaan pabrik.
  • Sub-frame motor enduro Husqvarna terbuat dari bahan komposit atau serat karbon.
  • Motor enduro Husqvarna sudah dilengkapi dengan traction control.
  • Suspensi belakang dan swing arm motor enduro Husqvarna berbeda dengan KTM.
  • Husqvarna menggunakan WP Dual Compression Control (DCC) shock pada bagian suspensi belakang.
  • Suspensi belakang Husqvarna menggunakan sistem linkage, membuat suspensi yang digunakan lebih panjang dibandingkan dengan KTM yang menggunakan sistem PDS.
  • Desain airbox, kurva pengapian, dan engine mapping motor enduro Husqvarna berbeda dengan KTM, membuat karakteristik power keduanya berbeda. Umumnya motor enduro Husqvarna menyalurkan tenaga lebih smooth dan responsif.
KTM-250-EXC-F-Six-Day-Spain-001
Lalu, motor enduro mana yang lebih baik? Maxwell sendiri menjawab cukup diplomatis mas bro… “Dari semua perbedaan itu, semuanya sangat tergantung dari kebiasaan dan kamu nggak bisa benar-benar mengatakan mana yang lebih baik. Semuanya tergantung dari pilihan masing-masing dan seperti apa kondisi berkendaranya. Ketika menggunakan KTM, aku pikir sistem PDS membuatnya lebih lambat dalam bereaksi. Di sisi lain, sistem linkage pada Husqvarna bereaksi lebih cepat, kadang membuat roda menekan lebih kuat dan memberikan lebih banyak traksi. Tetapi dengan suspensi yang lebih panjang dan seluruh komponen linkage, berat total motor kami mengalami sedikit peningkatan,” tutur dia.
Mau pilih motor enduro Husqvarna atau KTM? Ya itu balik lagi ke preferensi masing-masing sih mas bro… Baik motor enduro Husqvarna maupun KTM dibangun dari basis mesin dan rangka yang sama, tapi kemudian memiliki sejumlah perbedaan seperti yang sudah disebutkan di atas sehingga karakternya berbeda. Satu hal yang pasti, ntah itu Husqvarna atau KTM sama-sama beringas di jalur off road. Berikut saya tampilkan sekalian lineup motor enduro Husqvarna dan KTM model year 2017 yang menggunakan platform sama:
  • Husqvarna TX 125 – KTM 125 XC-W
  • Husqvarna TE 250 – KTM 250 EXC
  • Husqvarna TE 300 – KTM 300 EXC
  • Husqvarna FE 250 – KTM 250 EXC-F
  • Husqvarna FE 350 – KTM 350 EXC-F
  • Husqvarna FE 450 – KTM 450 EXC-F
  • Husqvarna FE 501 – KTM 500 EXC-F

No comments:

Post a Comment