Friday, March 4, 2016

Produk Baru dari Gas Gas, Motor Trial Gas Gas TXT 300 Racing

Gas-Gas-TXT-300-Racing-004
GRC - Gas Gas memang sempat dinyatakan pailit oleh Pengadilan Niaga Gerona karena gagal membayar utang yang nilainya mencapai lebih dari US$ 30 juta. Setelah vakum selama satu tahun, Gas Gas yang bermarkas di Spanyol ini bangkit lagi berkat uluran tangan dari Torrot, pabrikan yang fokus memproduksi sepeda dan motor listrik. Torrot yang juga merupakan perusahaan asal Spanyol itu mau mengakuisisi Gas Gas, menghidupkannya kembali, dan bersedia membayar utang-utang Gas Gas yang tidak sedikit…
Belum lama ini Gas Gas sudah mengumumkan akan beroperasi kembali dengan fokus tetap pada segmen motor enduro dan trial yang telah menjadi spesialisasi Gas Gas sebelum tutup operasi setahun lalu. Untuk produk enduro sudah diumumkan… Gas Gas bakal memproduksi lineup motor enduro 2-stroke yang terdiri dari Gas Gas EC 200 Racing, Gas Gas EC 250 Racing, dan Gas Gas EC 300 Racing. Secara basis rangka, mesin, dan lain-lain masih sama kok dengan produk enduro 2-stroke terdahulu. Hanya saja Gas Gas membenamkan sejumlah fitur menarik dan termutakhir pada produk enduro yang baru akan nongol di pasaran pada tahun 2017 mendatang itu.
Selain motor enduro, Gas Gas rencananya juga akan memproduksi lineup motor dengan tipe trial. Salah satunya adalah Gas Gas TXT 300 Racing yang menggunakan mesin 2-stroke. Ntah apa alasan Gas Gas menghidupkan lineup motor 2-stroke terlebih dahulu dibandingkan dengan motor 4-stroke. Mungkin persaingan di segmen motor enduro dan trial 2-stroke nggak terlalu berdarah-darah dibandingkan dengan di segmen 4-stroke kali yah? Lagi-lagi Gas Gas TXT 300 Racing terbaru nggak jauh berbeda dengan model lama sebelum Gas Gas berhenti beroperasi. Ya bisa dibilang hanya produk reborn saja lah…
Selayaknya motor trial, Gas Gas TXT 300 Racing memiliki desain yang minimalis, ramping, tanpa jok, dan bobotnya sangat ringan. Headlamp-nya saja sangat kecil, kemudian di bagian stang juga kosong melompong nggak ada instrumen apapun, jadi terlihat sangat bersih!! Belum lagi tangki bahan bakarnya begitu mungil tepat di atas mesin yang diapit oleh rangka dengan model tubular yang cukup besar, sehingga walaupun serba minimalis tapi tetap tampak kekar… Satu yang pasti, Gas Gas TXT 300 Racing dijejali oleh berbagai part jempolan yang bakal memanjakan bagi para pecinta trial mas bro…
Rencananya, baik motor enduro maupun trial dari Gas Gas baru akan diproduksi pada bulan Maret 2016 ini. Kemudian motor-motor itu baru dilempar ke pasaran pada tahun 2017. Memang masih cukup lama ya… Maklum saja, pabrik Gas Gas di Gerona sudah setahun berhenti beroperasi dan 500 karyawannya juga sudah di-PHK. Jadi paling tidak Gas Gas perlu waktu untuk menghidupkan kembali pabriknya. Apakah produk-produk Gas Gas bakal masuk ke Indonesia? Sebelum tutup operasi, Gas Gas sudah masuk ke Indonesia melalui PT El Rhino Global dengan bendera Gas Gas Indonesia. Tidak menutup kemungkinan ketika produknya sudah diluncurkan kembali, Gas Gas juga akan masuk ke Indonesia, ntah itu dengan distributor lama atau dengan distributor baru. Alternatif lainnya sih bisa mendapatkan produk Gas Gas dari para importir umum!

No comments:

Post a Comment